Zahra Muzdalifah yang lahir pada tanggal 4 April 2001 di Jakarta. Ia merupakan pemain sepakbola profesional wanita asal Indonesia dan berposisi bisa sebagai gelandang serang maupun penyerang sayap.
BACA JUGA : Givanildo Vieira de Souza “Hulk” The Story And Karier
Zahra mulai menyukai sepakbola dan ia sudah bermain pada usia 7 tahun. Zahrah yang mulai latihan sepakbola di SSB Madani Meruya lalu ia pindah ke SSB Patriot Merah Putih. Dan Zahra akhirnya mendapatkan tawaran untuk bergabung pada SSB ASIOP, yang merupakan salah satu SSB terbaik di Jakarta yang banyak melahirkan pemain pemain berbakat.
Diumur 12 tahun, Ia dipercaya untuk tampil bersama ASIOP diajang kompetisi sepakbola wanita yang berlangsung di Norwegia. Dia juga pernah bergabung pada tim futsal Ngapak FC. Zahra muda yang semakin dikenal banyak orang setelah ia masuk ke tim sepakbola putri Persija Jakarta.
Berkat penampilannya yang menjanjikan, ia dipanggil untuk memperkuat Timnas Sepakbola Putri Indonesia untuk ajang Asian Games 2018. Tidak hanya sebagia pemain biasa, ia juga ditunjuk sebagai kapten Timnas Indonesia dan memimpin rekan rekannya diatas lapangan.
Saat ini Zahra Muzdalifah bergabung dengan klub sepakbola putri Cerezo Osaka, Jepang. Penampilannya di Jepang juga sangat baik, dia tampil sebagai pemain utama dan telah berkontribusi dalam kemenangan tim di beberapa pertandingan.