RAGNAR ANTHONIUS MARIA ORATMANGOEN

2 min read

Ragnar Anthonius memiliki nama belakang yang berarti dari sebuah marga dari Maluku. Miliki nama panjang Ragnar Anthonius Maria Oratmangoen yang merupakan seorang pemuda yang sangat berbakat dalam dunia olahraga sepakbola.

Pemain sepak bola profesional yang lahir 21 Januari 1998. Merupakan pemain sayap atau gelandang serang untuk klub Liga Pro Belgia, Dender. Lahir di Belanda, ia mewakili Indonesia di tingkat internasional.

Ragnar Anthonius Miliki Karir yang Tak Terduga

Oratmangoen menjadi pemain profesional dengan NEC pada bulan April 2016. Pada bulan Desember 2017, ia menandatangani kontrak pinjaman selama enam bulan dengan TOP Oss, yang berlaku mulai Januari 2018.

Cambuur

Setelah Oratmangoen diturunkan ke tim cadangan Jong NEC sebagai akibat dari persaingan ketat di posisinya menjelang musim 2019–20. Ia pindah ke SC Cambuur dengan status bebas transfer pada 24 Juli 2019. Di sana, ia menandatangani kontrak dua tahun dengan opsi untuk satu musim lagi.

Ia kemudian menandatangani kontrak dengan Go Ahead Eagles pada Mei 2021, yang juga telah memenangkan promosi ke Eredivisie.

Groningen

Pada 15 April 2022, Oratmangoen menandatangani kontrak tiga tahun dengan opsi dua tahun dengan Groningen, dimulai dari musim 2022–23.

Dipinjamkan ke Fortuna Sittard

Pada 1 September 2023, Oratmangoen dipinjamkan ke Fortuna Sittard, dengan opsi klausul pembelian.

Dender

Pada 13 Agustus 2024, Oratmangoen resmi bergabung dengan klub Liga Pro Belgia F.C.V Dender dengan kontrak dua tahun.

Karier internasional

Pada 7 Maret 2024, Oratmangoen dipanggil ke tim nasional Indonesia untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 melawan Vietnam. Pada 26 Maret 2024, Ragnar mencetak gol dalam debutnya melawan Vietnam dalam kemenangan 3-0. Membuatnya mendapatkan gelar pemain terbaik untuk penampilannya.

Kehidupan pribadi

Lahir di Belanda, Oratmangoen adalah seorang Muslim keturunan dari Indonesia. Dengan kakek-neneknya berasal dari Kepulauan Tanimbar, Maluku. Ia masuk Islam saat berusia 15 tahun. Ia memiliki hubungan darah dengan duta besar Indonesia untuk Tiongkok dan Mongolia, Djauhari Oratmangun. Pada 18 Maret 2024, Oratmangoen resmi memperoleh kewarganegaraan Indonesia.

Sejak bergabung bermain di timnas Indonesia ia juga sudah membawa nama Indonesia dalam setiap pertandingan yang berlangsung.

 

Baca juga : PSSI Jawab Jersey Baru Timnas Indonesia darii Erspo

You May Also Like